PULUHAN SISWA KB/PAUD AISYIYAH DATANGI KANTOR BUPATI

    14.38   No comments

Anak-anak KB/PAUD Aisyiyah bergantian bersalaman dengan Bupati Djoko Nugroho saat berkunjung, Kamis (5/4/2018). (foto: humaskab)

BLORA. Puluhan anak-anak dari Kelompok Bermain (KB) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Aisyiyah pada hari Kamis (5/4/2018) melakukan kunjungan di Kantor Bupati Blora. Dengan didampingi para guru, kedatangan anak-anak disambut langsung oleh Bupati Djoko Nugroho bersama Asisten 2 Slamet Pamudji SH, M.Hum, Kabag Kesra Hariyanto SIP, M.Si serta Kabag Humas dan Protokol Ngaliman, SP, MMA di lingkungan Taman.

Di depan Bupati, anak-anak tampak sangat antusias dan secara bergantian memperkenalkan diri serta berkenalan dengan Bupati. Selain itu, oleh Bupati Djoko Nugroho, mereka diberikan pemahaman tentang bagaimana menjadi sosok pemimpin yang baik serta diajak berkeliling lingkungan Setda Blora, serta di ajak bermain di dekat kolam air mancur sambil memberi makan burung merpati.

Soraya (4) salah satu siswi mengaku senang bisa melihat burung dan jalan-jalan mengelilingi lingkungan Kantor Bupati Blora

“Tadi diajak memberi makan burung, sama ketemu Pak Bupati Blora,” ujar Soraya dengan polosnya.

Kepala KB/PAUD Aisyiyah Blora, Ika Listiani mengatakan tujuan kunjungan ini untuk membentuk jati diri siswa dan mengenalkan anak pada sosok pemimpin sehingga kedepan mereka bisa selalu mencintai tanah air Indonesia melalui sosok pemimpin yang mereka kenal.

“Kunjungan ini sesuai tema kami yaitu cinta tanah air, jadi kami ambil kunjungan di Kantor Bupati agar mereka kenal sosok pemimpin yang ada di Blora. Mereka sangat senang dan kami juga terimakasih, Bupati Blora menerima langsung kunjungan kami,” ucap Ika Listiani.

Ika berharap, dengan kunjugan ini, para siswa bisa tumbuh dengan wawasan yang mereka dapat, sehingga nantinya mereka bisa menjadi penerus bangsa yang selalu mencintai tanah air.

Sementara itu Bupati Djoko Nugroho mengapresiasi para siswa yang hadir di Setda Blora. Bupati mengaku, memang pembentukan karakter harus ditanamkan pada diri siswa sejak dini. Sehingga ini akan membentuk, karakter , jati diri pada siswa.

“Ini pendidikan di luar sekolah yang menurut saya bagus, dengan ini tentu diharapkan nantinya mereka tumbuh dengan baik sesuai pengetahuan yang diberikan,” ujarnya.

Bupati berharap kegiatan seperti ini bisa di lakukan oleh sekolah sekolah lainya, sehingga mereka bisa selalu mencintai tanah air Indonesia melalui pengenalan kepemimpinan di daerahnya.

“Karakter setiap anak sangat penting, mereka merupakan aset bangsa di masa depan, oleh sebab itu perlu kita jaga dan selalu kita didik dengan baik melalui hal hal kecil,” terangnya.

Tak hanya diajak, bermain, keliling lingkungan Setda Blora, dan memberi makan burung, puluhan anak-anak kecil ini juga dikenalkan dengan media pemberitaan berupa video yang diputar dalam tayangan televisi berisi kegiatan Bupati dan Wakil Bupati. (Pri-Tim Berita Humas dan Protokol Setda Kab.Blora)

Admin Humas Protokol Setda Kab.Blora

Admin Humas Protokol Setda Kab.Blora

Tim Berita Humas Blora merupakan staf Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Kabupaten Blora yang bertugas mendampingi kegiatan Bupati dan Wakil Bupati Blora.
View all posts by Tim Berita →

Tidak ada komentar:
Write komentar

Tinggalkan komentar anda


Humas Protokol Setda BloraBagian Humas Dan Protokol Sekretariat Daerah Kabupaten Blora Jl. Pemuda No.12 - 58215 Telp. (0296) 531028 ext.229 Email: humas.blorakab[at]gmail.com